Mediterania - Sebagai pemain pemula dalam game mobile legends ada beberapa cara menjadi pro player mobile legends. Games mobile legends merupakan game yang banyak sekali diminati oleh berbagai macam kalangan. Game ini termasuk dalam game yang sulit.
Cara jadi pro player Mobile Legends? Ada beberapa kiat yang bisa kalian ikuti jika mimpi menjadi pro player sudah begitu terbayang di kepala.
Pro player esports menjadi salah satu pekerjaan paling menarik di khalayak luas saat ini, terutama anak-anak muda. Hal ini terjadi karena fakta yang ada di atas lapangan.
Pro player esports saat ini mungkin terlihat seperti atlet olahraga tradisional 10-20 tahun lalu. Sesuatu yang menyenangkan dan bisa mendapatkan uang banyak secara instan.
Apalagi perkembangan esports, terutama Mobile Legends di Indonesia begitu pesat. Indonesia bahkan bisa dibilang sebagai negara Mobile Legends terkuat saat ini dengan sistem kompetitif yang juga bertahan lama.
Sejak rilis pada 2017 ketika booming dan menjadi tren, Mobile Legends tak punah, bahkan terus memperlihatkan grafik menanjak dari segi peminat.
Bisa dilihat sendiri jumlah penonton MPL yang selalu bertambah tiap musimnya, pun hadiah tertinggi turnamen terbesar mereka, M World Championship kini sudah mencapai angka Rp11 miliar. Dengan menjadi juara saja, setim sudah mendapat Rp4 miliar yang terbilang besar.
Tak kaget jika banyak orang mencari cara jadi pro player Mobile Legends.
Cara jadi pro player Mobile Legends paling efektif
Lalu bagaimana cara jadi pro player Mobile Legends terbaik? ONE Esports punya beberapa kiat untuk bisa merealisasikannya.
Kuasai semua role dengan baik dan capai Mythical Glory
Hal paling dasar adalah Anda harus bisa bermain semua role di Mobile Legends dengan baik. Hal ini menuntut pool hero yang luas dan kemampuan mekanik yang juga di atas rata-rata.
Menguasai Minimal dua Hero
Cara menjadi pro player mobile legends selanjutnya yaitu kamu perlu menguasai minimal dua hero. Dimana satu merupakan hero favorite kamu dan yang satunya lagi hero tank. Kamu harus mengenal hero yang kamu gunakan dengan baik dari combo, skill, karakter sampai emblem. Jika kamu menggunakan role mobile legends tank, kamu harus selalu ada di depan dan rela mati demi teman satu team kamu. Pilihlah tank yang dapat membuat lawan mainmu kerepotan. Misalnya Grock, Akai, Hilda.
Selalu Perhatikan Mini Map
Jangan menjadi player yang “Buta Map” yaitu player yang tidak pernah memperhatikan mini map di pojok kiri atas. Jika kamu jadi player yang buta map maka kamu tidak akan mengetahui jika ada hero lawan di dekat kamu.
Bahan yang lebih parahnya lagi, jika kamu menjadi player yang buta map kamu tidak mengetahui kondisi turret kamu diserang oleh lawan. Sehingga sering terjadi kecolongan tower. Hal ini sangat merugikan bagi kamu dan team. Maka dari itu player yang buta map sangat dibenci oleh pro player mobile legends.
Utamakan Kerjasama Team
Mabar atau main bareng merupakan salah satu tips yang ampuh untuk kamu bisa menang terus saat match di mobile legends. Jangan asal mabar, pastikan player yang kamu pilih untuk bermain bersama itu adalah player yang memang pro/agak pro agar tidak menjadi beban dalam team.
Berikut tadi merupakan 5 cara menjadi pro player mobile legends untuk kedepannya. Semoga hal diatas dapat memberikan motivasi untuk kamu yang ingin menjadi pro player mobile legends.
Riset Pengetahuan Detail Game
Karena Mobile Legends memiliki fitur-fitur dan sistem yang sangat detail, maka wajib hukumnya untuk mengetahui dan mempelajari fungsi dan manfaatnya. Seperti roleplay, item equipment, emblem, statistik hero, dan lain-lain.
Sering Update Analisis Hero
Hal ini merupakan langkah pertama yang wajib dilakukan secara rutin sebelum menjadi seorang pro player. Jadi, ketika ada penyesuaian tentang revamp, buff dan nerf hero maupun hero baru akan terbiasa melakukan analisis kekuatan hero yang menjadi META saat ini.
Latihan Secara Rutin dan Tekun
Pemain akan mendapatkan feel dan memahami ritme permainan ketika melakukan latihan, yang bisa dijadikan acuan untuk menggunakan setiap hero tertentu. Selain itu, latihan dengan rutin dan tekun juga bermanfaat untuk bisa membaca strategi lawan.
Para pemain bisa melakukan latihan dengan bertahap di mode permainan Classic atau Custom.
Comments
Post a Comment